Bukan tidak jarang kita menemukan orang-orang yang selalu sibuk di luar sana untuk bekerja atau melakukan aktivitas lainnya setiap hari tetapi jarang sekali memiliki waktu atau bahkan tidak melakukan kegiatan penting seperti olahraga untuk melatih tubuhnya agar lebih kuat dan sehat. Bahkan sudah banyak sekali pekerjaan yang hanya menghabiskan waktu diatas kursi sambil menatap layar dan akhirnya tubuh hanya diam serta kaku karena jarang bergerak.
Harus diketahui bahwa tubuh ini juga perlu namanya bergerak atau dilatih demi menjaga daya tahan kita, dan tentu saja ketika seseorang sudah hampir tidak mengerakkan tubuhnya akan datang berbagai resiko kesehatan seperti kardiovaskular, obesitas serta diabetes tipe-2 umum terjadi pada mereka yang jarang melakukan kegiatan terhadap tubuh tersebut. Masih ada beberapa bahaya kesehatan lainnya apabila jarang bergerak loh, jadi simak saja disini ya!
1. Mudah sekali merasa lelah
Tubuh jarang bergerak sama saja tidak terlatih dan umum sekali memiliki stamina yang sedikit karena daya tahan fisiknya sudah tidak terlalih, maka tidak jarang ketika melakukan aktivitas sedikit berlebih mudah sekali merasa lelah dengan cepat. Dalam kondisi ini dapat dikatakan bahwa tubuh sudah mengalami penuruan fisik secara drastis dan energi di dalam tubuh semakin sedikit secara perlahan.
2. Mudah mengalami kenaikan berat badan
Sudah jarang bergerak kemudian mengkonsumsi banyak makanan dan minuman sehari-hari maka cenderung sudah memiliki berat badan yang berlebihan karena pembakaran kalori di dalam tubuh berjalan lebih lambat dari biasanya. Sudah umum diketahui bahwa kalori dapat terbakar efektif apabila seseorang sering beraktivitas dengan olahraga atau latihan ringan sehari-hari.
3. Kesulitan bernafas
Ketika seseorang sudah mengalami kenaikan berat badan yang drastis atau dapat dikatakan obesitas maka efek selanjutnya adalah organ jantung semakin menurun kinerjanya akibat oksigen yang kesulitan masuk ke bagian tubuh kita tersebut sehingga bernafas akan terasa sulit dan sangat berakibat bahaya loh ketika pernafasan terganggu, jadi silahkan olahraga dan latih tubuh kalian sebanyak mungkin ya.